Ekonomi Daerah: Pengusaha Kue Dan Kios dapat bantuan dari Pemkab Gorontalo

Laman

Minggu, 27 November 2016

Pengusaha Kue Dan Kios dapat bantuan dari Pemkab Gorontalo

Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, Provinsi Gorontalo, menyerahkan bantuan sarana usaha kepada 48 pengusaha kue dan kios di kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi setempat.

Wakil Bupati Gorontalo, Fadli Hasan, Minggu mengatakan, bantuan tersebut merupakan program Peningkatan Kesempatan Kerja Penciptaan Wirausaha Baru oleh Pemkab Gorontalo.

"Bantuan usaha ini merupakan bagian dari program pemkab dalam upaya menciptakan para wirausahawan baru di Kabupaten Gorontalo," ucap Fadli.

Fadli berharap, penerima bantuan sarana usaha ini mampu menjadi wirausahawan yang mandiri, produktif, dan miliki etos kerja tinggi.

"Selain untuk menciptakan wirausahawan baru, program ini juga ditujukan untuk menekan angka pengangguran dan tingginya angka kemiskinan di daerah ini," ungkapnya.

Wakil Bupati juga menjelaskan, usaha yang dijalankan oleh masyarakat, hendaknya juga bisa membuka lapangan kerja bagi orang lain.

Sementara itu Kepala Disnakertrans Kabupaten Gorontalo, Muchtar Nuna menjelaskan, 48 warga penerima bantuan usaha tersebut terbagi atas dua kelompok usaha.

Yakni 28 orang pengusaha kue dari Kecamatan Limboto, dan 20 orang lainnya pengusaha kios dari Kecamatan Limboto Barat.

"Sebelumnya, ke 48 warga ini telah mengikuti pelatihan untuk pengembangan usaha beberapa waktu lalu di Disnakertrans," jelas Muchtar.

Selain kelompok penjual kue dan kios kata Muchtar, masih ada lagi bantuan usaha untuk pertukangan dan rumah makan yang juga secara bertahap akan diserahkan oleh Pemerintah Daerah.

Editor: Hence Paat

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Tidak ada komentar:

Posting Komentar