Ekonomi Daerah: Traveloka tambah fitur penerbangan non-ekonomi

Laman

Rabu, 30 November 2016

Traveloka tambah fitur penerbangan non-ekonomi

Jakarta (ANTARA GORONTALO) - Perusahaan internet penyedia aplikasi perjalanan, Traveloka, menambah fitur baru berupa penerbangan kelas non-ekonomi untuk seluruh pelanggan di Asia Tenggara.

"Fitur baru ini merupakan komitmen kami untuk terus meningkatkan produk dan layanan kepada pelanggan karena kami tahu kebutuhan perjalanan setiap orang berbeda antara satu dan lainnya. Maka dari itu, penting untuk memberikan opsi fitur dan inventori yang lengkap dan beragam untuk menjawab seluruh kebutuhan pelanggan," kata CEO and Co-Founder Traveloka Ferry Unardi, dalam siaran pers, Rabu (30/11).

Pilihan kelas penerbangaan Bisnis sudah dapat dinikmati di situs web Traveloka versi desktop dan akan tersedia di aplikasi Android dan iOS dalam beberapa bulan ke depan, bersamaan dengan pilihan kelas penerbangan Premium Economy. 

Dengan fitur baru, pengguna dapat memesan lebih dari 50 maskapai full-service yang menjangkau ribuan destinasi domestik dan internasional.

Untuk memesan penerbangankelas  non-ekonomi, pelanggan hanya perlu mengganti pilihan kelas penerbangan di homepage Traveloka.

Setelah menekan tombol cari/search, secara otomatis sistem akan menyaring pilihan penerbangan sesuai dengan kelas yang dipilih pelanggan.

Usai menyelesaikan proses booking dan pembayaran, pelanggan akan langsung mendapatkan e-tiket di email.

Editor: Hence Paat

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Tidak ada komentar:

Posting Komentar